Suka Musik, Cek Daftar Konser Tahun 2025, Yuk!
Kamu suka mendengarkan musik? Pastinya punya dong penyanyi kesukaan yang rasanya ingin kamu saksikan bernyanyi secara langsung di depanmu? Apalagi jika penyanyi kesukaanmu berasal dari luar negeri, pastinya akan sayang banget dong kalo melewatkan kesempatan menyaksikan penampilannya saat penyanyi tersebut berkunjung dan mengadakan konser di Indonesia.
Nah, kebetulan akan ada banyak penyanyi yang menggelar konsernya di tahun 2025 nanti. Bahkan, ada juga lho penyanyi lama yang mengadakan konser reuni di beberapa negara dan Indonesia menjadi salah satu yang beruntung dikunjungi. Penasaran siapa saja? Inilah daftarnya:
Maroon 5
Maroon 5 adalah band pop rock yang berasal dari Los Angeles, California, dan aktif sejak tahun 1994. Pada tahun 2025 nanti, Maroon 5 akan menggelar konser di Jakarta International Stadium pada tanggal 1 Februari 2025. Harga tiketnya berkisar antara Rp1.450.000 yang paling murah dan Rp6.000.000 yang paling mahal. Penjualan tiketnya sendiri sudah dimulai sejak hari Jumat tanggal 27 September 2024 yang lalu.
SEVENTEEN
Konser SEVENTEEN akan diadakan pada tanggal 8 dan 9 Februari 2025 di Jakarta International Stadium. Untuk penjualan tiketnya sendiri sudah Harga tiketnya adalah berkisar antara Rp1.600.000 yang paling murah dan Rp3.800.000 yang paling mahal. Penjualan tiket presale khusus CARAT Membership telah dimulai sejak 13 November 2024, presale untuk MCP Membership pada 14 November 2024, sementara penjualan umum dimulai pada 15 November 2024.
Green Day
Green Day adalah band rock asal Amerika Serikat. Green Day akan menggelar konser di Indonesia pada tanggal 15 Februari 2025 di Carnaval Ancol, Jakarta. Ini bukan pertama kalinya Green Day menggelar konser di Indonesia, karena pada tahun 1996 yang lalu Green Day pernah menggelar konser di Jakarta Convention Center. Harga tiketnya berkisar antara Rp1.580.000 yang paling murah dan Rp2.655.555 yang paling mahal. Penjualannya sendiri telah dimulai sejak akhir Agustus 2024.
Linkin Park
Linkin Park adalah band rock asal Amerika Serikat yang dibentuk sejak tahun 1996. Linkin Park akan menggelar konser di Indonesia, tepatnya di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK) pada tanggal 16 Februari 2025 mendatang. Penjualan tiket presale dimulai pada tanggal 2 Desember 2024 dan penjualan umum akan dimulai pada tanggal 4 Desember 2024. Mengenai harga tiketnya sendiri akan diumumkan lebih lanjut pada website pembelian tiketnya, yaitu https://linkinparkinjakarta2025.com/.
Yoasobi
Yoasobi adalah grup musik duo dari Jepang. Grup ini dibentuk oleh Sony Music Entertainment Jepang dan salah satu lagunya yang sangat populer adalah Idol. Yoasobi akan menggelar konser di Istora Senayan pada tanggal 26 dan 27 Februari 2025. Harga tiketnya berkisar antara Rp1.450.000 yang paling murah dan Rp2.000.000 yang paling mahal. Penjualan tiketnya sendiri sudah dimulai sejak 12 Oktober 2024.
M2M
M2M adalah duo pop asal Norwegia yang aktif sejak tahun 1998 sampai tahun 2002. Namun, pada tanggal 22 September 2024 lalu keduanya membuat kejutan dengan mem-posting konten saat keduanya menyanyikan potongan lagu “The Day You Went Away” pada akun Instagramnya masing-masing. Tidak lama setelahnya, diumumkan bahwa M2M akan menggelar konser di beberapa negara termasuk Indonesia.
Konser akan digelar pada tanggal 26 April 2025 di Ecovention Hall Ancol, Jakarta. Harga tiketnya dimulai dari Rp1.250.000 dari yang paling murah dan Rp2.100.000 yang paling mahal. Untuk penjualan tiketnya telah dimulai sejak tanggal 6 November 2024 lalu.
Dari daftar di atas adakah penyanyi favoritmu yang akan menggelar konser di Indonesia? Bagi kamu yang ingin menonton konser yang diadakan di Jakarta dan membutuhkan tempat menginap, kamu bisa menginap di Monoloog Hotel Jakarta. Lokasinya sangat strategis dan mudah diakses, jadi kamu gak akan merasa kesulitan untuk menuju ke hotel ini setelah lelah menikmati konser penyanyi favoritmu.