Ramadan di Pekanbaru, Ini Tempat Warga Biasa Berbuka Puasa
Bulan Ramadan akan lebih nikmat jika dijalani bersama-sama. Pasalnya, kita jadi punya teman untuk saling menyemangati dan mengingatkan untuk memperbanyak amalan di bulan yang suci ini. Selain itu, Ramadan bersama teman atau kerabat juga akan membuat waktu berbuka hingga sholat Tarawih jadi lebih menenangkan.
Buat kamu yang baru pertama kali atau sedang melaksanakan Ramadan di Pekanbaru, berikut daftar tempat berbuka puasa yang biasa diramaikan oleh warga setempat!
Masjid Agung An-Nur
Tempat yang pertama adalah Masjid Agung An-Nur yang berlokasi di Jalan Hangtuah, Kelurahan Sumahilang, Kecamatan Pekanbaru Kota, Kota Pekanbaru, Riau. Masjid yang berjarak 850 meter dari Hotel Monoloog Pekanbaru ini merupakan salah satu ikon atau landmark Kota Pekanbaru. Pasalnya, desain masjid ini sekilas menyerupai bangunan Taj Mahal di India, namun dengan sentuhan Melayu kental pada warna bangunan.
Saat bulan Ramadan, Badan Pengelola Masjid Raya An-Nur (BPMA) menyediakan ribuan paket berbuka puasa untuk setiap jemaah yang datang membatalkan puasa di sini. Selain itu, masjid ini juga punya banyak program-program keagamaan selama bulan Ramadan berlangsung, mulai dari sholat tarawih 20 rakaat, kajian, tadarus, hingga iktikaf menjelang Idulfitri. Mencari takjil di sini bisa sambil mencari ilmu keagamaan juga!
Ruang Terbuka Hijau Putri Kaca Mayang
Ruang Terbuka Hijau (RTH) Putri Kaca Mayang merupakan area publik yang berada di kawasan Jalan Sudirman, tepatnya di seberang Kantor Wali Kota Pekanbaru. Tempat ini biasanya dipakai warga setempat untuk berolahraga di pagi dan sore hari.
Namun pada bulan Ramadan, aktivitas masyarakat di sekitar RTH Putri Kaca Mayang berubah menjadi ngabuburit—mencari penganan dan minuman untuk membatalkan puasa lalu duduk-duduk menunggu azan Magrib. Tentunya, para pedagang kaki lima akan banyak kamu temukan di sekitar sini. Kalau mau sholat Magrib, kamu tinggal berjalan kaki sekitar 5 menit ke Masjid Agung Ar-Rahman. Jadi, jangan ragu untuk menghabiskan momen ngabuburit kamu di sini, ya!
Hutan Kota Diponegoro
Spot berbuka puasa lain selama Ramadan di Pekanbaru adalah Hutan Kota Diponegoro. Terletak di Jalan Diponegoro, kawasan hutan kota ini menawarkan area ngabuburit yang sejuk lantaran kehadiran pepohonan rindang.
Sama seperti RTH Putri Kaca Mayang, Hutan Kota Diponegoro juga biasanya menjadi tempat berolahraga warga Pekanbaru di bulan-bulan selain Ramadan. Ketika bulan puasa tiba, area ini seringnya berubah fungsi dan menjadi tempat warga setempat menunggu suara beduk ditabuh. Jajaran pedagang takjil juga sangat mudah kamu temukan di sekitar hutan kota ini.
Bukit Bintang Rumbai
Kalau kamu mencari tempat berbuka puasa yang sedikit menjauh dari hiruk pikuk jantung Kota Pekanbaru, kamu bisa ke Bukit Bintang Rumbai. Lokasinya sebetulnya tidak terlalu jauh, sebab kamu hanya membutuhkan sekitar 15 menit berkendara dari pusat kota. Namun, karena berada di ketinggian, tempat ini menawarkan lanskap Kota Pekanbaru dari atas.
Mengutip dari laman BroSisPKU, Bukit Bintang Rumbai mempunyai satu warung yang menyediakan pondokan kecil dan kursi-kursi untuk bersantai. Kedai ini juga menghidangkan menu makanan dan minuman ringan seperti mi instan dan kopi. Saat bulan puasa, kamu bisa membeli takjil dalam perjalanan ke tempat ini lalu menunggu azan Magrib dengan duduk-duduk di kursi santai milik warung tersebut. Tapi, jangan lupa untuk membeli makanan atau minuman yang dijual oleh kedai ini juga, ya!
Kawasan Wisata Kuliner Jalan Arifin Ahmad
Tempat paling akhir dan mungkin paling menguji iman adalah Kawasan Wisata Kuliner yang berlokasi di Jalan Arifin Ahmad. Namanya saja sudah kawasan wisata kuliner, pasti ada banyak sekali penjaja, gerobak, kedai, dan rumah makan yang menjual kudapan-kudapan lezat untuk membatalkan puasa.
Aroma-aroma makanan yang sedang diolah di dalam wajan atau panci akan menyapa hidung kamu ketika kamu mendatangi tempat ini beberapa jam sebelum azan Magrib berkumandang. Untuk itu, jangan sampai kamu “lapar mata” dan membeli semua yang tertangkap oleh indra penglihatan kamu, ya!
Nah, itulah dia beberapa tempat berbuka puasa selama Ramadan di Pekanbaru. Semoga bermanfaat buat kamu yang baru atau sedang berkunjung pada kali pertama ke Pekanbaru, ya!